Aset GOR Terbengkalai, Karya Mantan Bupati Terdahulu Akan Diselamatkan

LEBONG, BEO.CO.IDFasilitas gedung olah raga (GOR) Lebong Selatan dan GOR samping rumah dinas Bupati Lebong serta termasuk GOR mini yang ada dibeberapa kecamatan di Kabupaten Lebong, Provinsi Bengkulu, menahun terbengkalai cukup memberi harapan berkelanjutan saat terkonfirmasinya Wakil Bupati Lebong, Drs. Fahrurrozi, M. Pd, Senin siang (15/3/21).
Seperti aset GOR di Rimbo Pengadang-Kelurahan Rimbo Pengadang didepan Polsek yang tak terturus, begitu juga Lebong Sakti-di Desa Magelang, Lebong Utara desa Tunggang dan Tubei – Kelurahan Tanjung Agung kembali akan difungsikan dalam pemeliharaan serta pengelolaannya.
Hal itu disampaikan langsung oleh Wakil Bupati, Drs. Fahrurrozi, M.Pd saat dihubungi oleh media ZonaBengkulu.com dan Bidik’07 Elang Oposisi (Beo.co.id) diruang kerjanya ketika dikonfirmasi terkait asset tersebut, bak gedung tak bertuan dan adanya pemeliharaan pemerintah daerah.
“Kita akan fungsikan kembali asset GOR yang terbengkalai, tapi perlu di cross cek terlebih dahulu soal statusnya dan kita benar-benar prihatin soal asset tersebut,” ungkap Fahrurrozi dihadapan awak media yang sekaligus menghadap untuk mengkonfirmasi dan kordinasi kepada wakil Bupati Lebong dengan topic yang berbeda demi tercapainya 100 hari program kerja, Senin siang (15/3/21).
Selain itu dia juga menerangkan, akan berkonsultasi serta berkordinasi kepada pihak asset di Badan Keuangan Daerah (BKD) dan Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga kembalinya difungsi GOR yang dibangun pemerintah sebelumnya.
“Kita pastikan untuk berkordinasi terlebih dahulu, terutama untuk pemeliharaannya kondisi gedung, apakah rusak berat atau ringan dan juga melihat anggaran daerah telah memenuhi isu strategis apa belum,” ucapnya yang juga menerangkan telah melakukan sidak PDAM Tirta Tebo Emas merupakan kebutuhan dasar.
Disamping dia juga menuturkan dalam perbincangan kepada wartawan, jika proses pemeliharaan bisa terwujud kedepan akan diserahkan oleh dinas terkait atau dilimbahkan kecamatan dan desa untuk dikelola.
“Hal itu pernah juga kita sampaikan oleh Bupati waktu masa kampanye terbuka hadapan masyarakat akan memelihara asset fasilitas olah raga sebagai pengembangan minat bakat anak muda Lebong dan mengadakan event pertandingan,” terangnya diakhir.

Perwarta : Sbong Keme

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Headlines

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts

https://situs-toto.togel.togetherband.org