LAPORAN : M. MARHAEN
KERINCI, BEO.CO.ID – Amrizal Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi mengutarakan tetap berupaya mengali potensi yang dimiliki Kerinci yang dikenal dengan sebutan “Bumi Sakti Alam Kerinci” atau juga dikenal dengan Kerinci “Sekepal Tanah Surga,” tanah yang subur dihiasi berbagai hasil perkebunan dan pertanian.
“Salah satu Kabupaten yang kaya dari hasil bumi dan sebaliknya, disektor Pariwisata yang saat ini perlu didorong secara maksimal sebagai penghasil pendapatan asli daerah (PAD),” ungkap Pria dari fraksi Partai Pohon Beringin saat berbincang kepada media ini, Minggu (7/10/22) belum lama ini.
Lanjut pria yang ramah kepada kalangan Pers ini menyampaikan, siapa pun yang menjadi orang nomor satu di Kerinci untuk ikut mengambil peranannya, mengembangkan sektor pariwisata dan selain dapat menghasilkan tambahan daerah secara otomatis meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Bukan mengabaikan, secara tutorial daerah kita pertanian menurut saya petani kita sudah cukup cerdas, tapi disektor pariwisata memiliki keunikan tersendiri ini yang harus dikembangkan melalui pembinaan jangka pendek maupun jangka panjang sesuai dengan kebutuhannya,” beber pria dari Dapil II.
Jauh dia menuturkan bahwa kabupaten Kerinci tidak kalah menariknya dengan daerah lain, seperti Yogyakarta, Bogor bahkan Bali, pasalnya, Kerinci memiliki sejarah yang panjang dan memiliki kekayaan tradisi adat dan budaya yang unik sampai ini masih pertahankan.
“Untuk alam kita sudah tahu sendiri, sebagaimana alam kita menawarkan keindahan maka itu Kerinci sebagai branding pariwisata di Provinsi Jambi,” ucapnya.
Ia juga mengatakan diwilayah Kerinci belum urus secara maksimal terkhusus potensi wisata alam bersinggungan langsung dengan wilayah taman nasional kerinci seblat (TNKS).
“Hal ini juga harus menjadi perhatian kita bersama dan membangun komunikasi serta bekerja sama dengan semua pihak untuk menggenjot dunia pariwisata ke depannya,” demikian sampainya. (***/Adv)