KOTA CURUP, BEO.CO.ID – KEPALA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA (KAKAN KEMENEAG) KABUPATEN REJANG LEBONG, PROP. BENGKULU, LUKMAN S.Ag. MH, Senin (17/4/2023) diruang kerjanya menjawab pertanyaan BEO.co.id mengatakan dibulan Romadhan ini, bulan yang Suci dan barokah (berkah), mari terus kita tingkatkan kebaikan dan barkah untuk sebelas bulan kedepan, ujarnya.
Dijelaskan Lukman, Romadhan bulan Ibadah (berkah), dan Syawal bulan pengampunan dari Ilah (Alllah SWT) memberikan ampunan kepada hambanya yang selalu sadar akan kesalahannya dan bertaubat, meningkatkan amal kebaikan dan tidak mengulangi perbuatan yang buruk, (menghentikan larangannya), jelasnya.
Dikatakan Lukman, kita selama bulan romadhan ini selain berpuasa menahan lapar, beribadah, dan mengajarkan kita lebih tahu (mengerti) masalah-masalah Sosial Kehidupan disekitar kita, dan terus menjaga hubungan baik antar bertetangga.
Dengan tulus dan ikhlas kami dari Lembaga Pemerintah Kementerian Agama Republik Indonesia Kantor Kemenag Rejang Lebong, Wilayah Propinsi Bengkulu mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H, 22 April 2023 M, ‘’mohon maaf lahir dan bathin’’ semoga kita sehat dan mendapat redho dari yang maha segalanya.
Lukman, bersama Karyawan dan karyawati selain menyampaikan ucapan selamat menuju 1 Syawal 1444 H, hanya tinggal empat hari lagi, menghimbau pada masyarakat Rejang Lebong, mari kita tingkatkan kedamaian, jaga kokoh persatuan dan kesatuan, hidup rukun damai dan berdampingan satu sama lainnya.
Dan berbagi dengan Shadakkah yang ikhlas, sesuai kemampuan kita masing-masing, dengan terus meningkatkan Siturrohmi, satu sama lainnya.
Dalam pengamatan Wartawan BEO.co.id, sampai hari ini (17/4/2023) kondisi dilingkungan kompleks perkantor Pemdakab Rejang Lebong Jalan S Sukowati Kota Curup, berjalan aman dan tenang.
Dan khusus dilingkungan Kantor Kemenag, yang berdampingan dengan kantor Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, sekitar pukul 09.30 WIB Nampak para karyawan dan karyawati Kemenag bergembira ria, puluhan orang menenteng Plastik berisikan kebutuhan pokok persiapan menjelang Idulfitri 1444 H.
Semua nampak gembira, akan tibanya hari Raya Idul Fitri, 1 Syawal 1444 H, ‘’senyum tawa & sum-ringah, menyambut datangnya bulan pengampunan, bulan Syawal 1444 Hijriyah, dan suasana itu menggambarkan hari ketenangan. Kita berada dalam ketenangan, barokah dan kuasa Allah SWT. (***).
Liputan : Romadhan Menuju bulan Pengampunan, 1 Syawal 1444 Hijriyah.
Penulis/ Editor : Gafar Uyub Depati Intan.