spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Desa Kampung Dalam Gelar Musdes RKPDes Tahun 2025

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

LEBONG, BEO.CO.ID – Desa Kampung Dala, Kecamatan Lebong Utara, Kabupaten Lebong mengelar Musyawarah Desa (Musdes) Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun anggaran 2025. Acara berlangsung di Balai Desa Kampung Dalam pada Jumat (12 /04 ).

Kepala desa (Kades) Kampung Dalam, Irwan, menyampaikan Musdes merupakan agenda penting untuk merumuskan rencana kerja pemerintah desa  ditahun anggaran 2025 ini.

“Musdes ini bukan hanya sarana diskusi, tapi juga merupakan sarana partisipasi masyarakat dalam menentukan arah pembangunan desa,” ujar Irwan usai pelaksanaan Musdes RKPDes Kampung dalam.

Pemerintah desa Kampung Dalam, kata Irwan, memahami pentingnya melibatkan masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan. Melalui Musdes, warga desa mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi, usulan dan kebutuhan mereka.

“Hal ini tentu memungkinkan pemerintah desa untuk memahami secara langsung apa yang diinginkan masyarakat serta mengintergrasikannya dalam RKPDes sebagai acuan dalam pelaksanaan pembangunan,” kata Irwan.

Lebih jauh, dalam penyusunan RKPDes 2025 ini, desa Kampung Dalam menggusung prinsip partisipatif dan knklusif. Seluruh lapisan masyarakat mulai dari tokoh adat, pemuda, perempuan diajak untuk berperan aktif menentukan prioritas pembangunan desa.

“Proses ini dilakukan melalui serangkaian diskusi, konsultasi dan musyawarah untuk mencapai kesepakatan bersama yang mewakili kepentingan seluruh desa,” ucapnya.

Salah satu yang dibahas dalam Musdes ini, kata dia, adalah program prioritas pembangunan desa. Warga desa berkesempatan mengusulkan program yang dianggap penting dan mendesak untuk dilaksanakan dalam RKPDes tahun 2025.

“Jadi RKPDes yang dihasilkan tidak hanya merupakan keinginan pemerintah desa, tetapi juga cerminan dari aspirasi dan kebutuhan rill masyarakat,” kata Irwan.

Musdes RKPDes tahun 2025 yang dilaksanakan ini, menghasikan setidaknya 21 program prioritas desa. Beberapa diantaranya seperti pembangunan Sistem Pembuangan Air Limbah (SPAL) atau Drainase guna meminimalisir terjadinya banjir akibat hujan yang kerap melanda wilayah desa Kampung Dalam .

“Program prioritas lainnya termasuk upaya revitalisasi BUM Desa, penyertaan modal, sekaligus peguatan kelembagaan BUMDesa, mitigasi bencana dan sejumlah program prioritas lainnya,” jelas Irwan.

Disamping itu, Musdes juga dijadikan kesempatan untuk mengevaluasi capaian – capaian pembangunan tahun sebelumnya.

“Dengan mengevaluasi capaian pembangunan tahun sebelumnya dengan mengulas hasil serta kendala yang dihadapi pemerintah desa tentunya dapat memperbaiki kebijakan dan strategi pembangunan yang lebih tepat sasaran,” demikian Irwan.

Musyawarah Desa RKPDes ini dihadiri oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Tenaga Pendamping Profesional ( TPP ), Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Desa (Babhinkamtibmas), Tokoh Masyarakat dan sejumlah pihak terkait lainnya. ( red ) 

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kisah Singkat Jurnalis Gudi Podcast Kemenag Rejang Lebong

Tabut Bengkulu (Dokumentasi Yopoyo)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Headlines

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Posts

https://situs-toto.togel.togetherband.org