LAPORAN : KOPRAL / EDITOR : ERI
KERINCI, BEO.CO.ID – Capres – Cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul telak di 2 Tempat Pungutan Suara (TPS) di Desa Danau Tinggi, Kecamatan Gunung Kerinci, Kabupaten Kerinci, Jambi, Rabu (14/2).
Dalam hitungan suara pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) memperoleh 52 suara. Lanjut pasangan Prabowo – Gibran 237 suara sedangkan pasangan Ganjar – Mahfud hanya mendapat 19 suara di 2 TPS yang ada di desa tersebut.
Sementara itu, terpantau Wakapolres Kerinci Kompol Samsul Bahri Pinem, S.H., M.H., melakukan pemantauan lapangan, guna memastikan kesiapan dan mengecek pengamanan di TPS 1 dan 2 di Desa Danau Tinggi.
“Kita hari ini memantau dan mengecek kesiapan anggota di setiap TPS, salah satunya di TPS yang ada di Danau Tinggi, agar berjalan dengan baik dan aman,” singkat Samsul. (*)